V "BTS" The World Handsome
Kim Taehyung lahir di Distrik Seo, Daegu, Korea Selatan pada tanggal 30 Desember 1995 dan besar di Kota Geochang. Ia anak tertua dari tiga bersaudara, memiliki dua saudara, adik laki-laki dan adik perempuan. Pertama kali ingin menjadi penyanyi profesional saat dia mulai memasuki sekolah dasar dan pada sekolah menengah pertama dia bahkan mengikuti les saksofon untuk dapat mewujudkan impiannya.
V resmi menjadi trainne Big Hit Entertainment setelah berhasil lolos audisi di Daegu. Setelah lulus dari Korean Arts High School di 2014, V melanjutkan pendidikannya di Global Cyber University
Taehyung bergabung bersama Bangtan Boys pada tahun 2011, namun tidak diperkenalkan ke publik hingga tahun 2013. Pada tanggal 13 Juni 2013 Taehyung debut sebagai anggota dari Bangtan Boys di Mnet M Countdown membawakan lagu "No More Dream" dari album singgel debut mereka.
Pada Mei 2018, lagu solo keduanya dirilis, Singularity yang dibawakan oleh V menjadi cuplikan pertama untuk album mereka Love Yourself: Tear. The Guardian menambahkan Singularity ke dalam Top 50 lagu untuk bulan Juni 2018 bahkan lagu ini berhasil menembus Billboard dalam posisi ke-28, sedangkan majalah New York Times memberikan peringkat ke-20 dalam daftar 65 lagu terbaik 2018, bersama fake love.
V merilis lagu solo pertamanya di luar album BTS , berjudul Scenery, pada 30 Januari 2019 di akun Soundcloud milik BTS. Lagu ini ditulis dan dikomposeri sendiri oleh V, diproduseri oleh produser Bighit Entertainment DocsKim dan dibantu oleh produser Bighit yang lain Pdogg dan Hiss Noise.
Pada tahun 2017, V berhasil menjadi peringkat pertama 100 Most Handsome Face 2017 versi Tccandler. Pada tahun 2018, Investment & Securities Co.,Ltd. melakukan riset analisis pada pencarian Google tren yang berhubungan dengan induustri k-pop. V menduduki peringkat pertama, selama lima tahun berturut-turut sebagai orang yang paling banyak dicari di Korea Selatan.
V menciptakan kalimat I Purple You sebelum jumpa fans BTS pada bulan November 2017. Sejak saat itu warna ungu menjadi simbol untuk BTS dan fans mereka. Bahkan UNICEF juga menggunakan kalimat itu untuk kampanye mereka anti-buli yang berkolaborasi juga dengan BTS.
V juga mendapat julukan Hands of Midas karena barang-barang yang dia kenakan selalu habis terjual. V meiliki suara jenis bariton.
Referensi : Wikipedia
Komentar
Posting Komentar